PANGKALAN KERINCI – Tim Relawan Sekretariat Nasional (Seknas) saat ini tengah terjebak banjir dalam perjalanan dari Pekanbaru menuju Jambi. Meski begitu, mereka tetap menggelorakan semangat untuk berbagi dengan para pengemudi dan penumpang bus lain yang sama-sama terjebak banjir.
Baca juga: Tiba di Riau, Seknas Sumatera Bersama Prabowo Gelar Aksi Simpatik di Kopi Kimteng
Tim relawan Seknas kembali membagikan atribut Seknas untuk pemenangan paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran. Salah seorang pengemudi bus bernama Budi Harahap yang berasal dari Padang Sidempuan, Sumatera utara mengaku akan memilih Prabowo-Gibran dalam pemilihan presiden (Pilpres) 14 Februari 2024 mendatang.
View this post on Instagram
“Kami di Padang Sidempuan solid meendukung pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024,” ujarnya yang ditemui tim relawan Seknas di Pangkalan Kerinci, Pekanbaru.
Budi mengatakan, harapan dirinya dan kawan-kawan lain jika Prabowo terpilih menjadi presiden adalah meminta harga sawit naik, desa bisa lebih baik, harga BBM turun dan Indonesia semakin maju.
Baca juga: Sambangi TKD Pekanbaru, Seknas Sumatera Bersama Prabowo-Gibran Kampanyekan Sekali Putaran
“Harapannya di desa lebih diperhatikan dan maju, harga sawit naik dan harga BBM turun. Prabowo-Gibran menang sekali putaran,” kata Budi.