JAKARTA – Hal unik dalam debat calon presiden (capres) pertama cukup menggemparkan media sosial. Ini karena perilaku dari calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka.
Di mana dalam unggahan beberapa akun menampilkan sikap semangat dari Gibran saat mendukung pasangannya. Bahkan akun @DahonoB memberikan caption pada video tersebut mengatakan Gibran terlihat seperti anak hiperaktif.
“Ini toh jogetnya… dalam merespon debat capres… seperti gaya anak hiperaktif… gitu Ya…,” tulis akun @DahonoB.
Bahkan dalam video tersebut juga ada subtitle yang menuliskan, “Maaf ya, ini cawapres atau pemandu sorak debat?”
Ini toh joget nya …dalam merespon debat capres …seperti gaya anak hiperaktif…gitu Yaa… pic.twitter.com/cSHY3yPVRw
— DahonoBasuki (@DahonoB) December 12, 2023
Perilaku Gibran ini pun cukup menjadi sorotan dan para anggota dibelakang meminta untuk kembali tenang dan duduk. Gibran melakukan hal tersebut karena Prabowo seperti dikeroyok oleh paslon lainya.
Akun @GibranRakabumi (bukan Gibran asli) bercuit,” Bukan debat antar-Capres, lebih kedua Capres lain ‘mengkroyok’ Pak Prabowo. Jogetin aja, Pak”.
Ini pun akhirnya menuai komentar publik di X (Twitter). Di mana akun tersebut dikomentari cukup beragam.
“Yang satu joget, yang satu irit bicara. Slekedep,” tulis @Ganjar_app.
“Lebih cocok tanya jawab,” tulis @dAsalbantani.